
Sungai Ciwulan
Sungai Ciwulan merupakan lokasi Rafting di Tasikmalaya, tepatnya di Kecamatan Kawalu atau kurang lebih 30 menit perjalanan mobil dari pusat kota Tasikmalaya. Sungai Ciwulan merupakan sungai alami yang cukup besar, berbatu dan memiliki arus yang cukup deras.
Jeram-jeram di Sungai Ciwulan didominasi oleh tipe Standing Wave dan Cusion, yakni jeram yang menyerupai ombak atau riak yang terbentuk akibat benturan arus sungai dengan bebatuan yang akan dilalui selama pengarungan Long Trip 12 Km atau sekitar 2-3 Jam ini.
-
Tingkatkan SEO Website Dengan Ribuan Weblink Bebagai Topik!
-
Mau Hemat Biaya Transfer Antar Bank dan Isi Saldo e-Wallet?
-
Sewa Domain, Hosting, Hingga VPS untuk Proyek Digital Anda!
Disepanjang sisi sungai, anda bisa menikmati pemandangan yang indah dan udara yang sejuk.
Kombinasi yang sempurna antara berpetualang dialam bebas dan menikmati sensasi adrenalin dengan menyusuri jeram-jeram Sungai Ciwulan yang menantang.
Sebelum pengarungan, para anggota mendapat pengarahan singkat dari instruktur ORAD (Olahraga Arus Deras).
Teknis dan mekanismenya dibahas dan disampaikan dengan jelas.
Teruntuk anggota yang melakukan pengembaraan pada divisi tersebut, diberikan tugas khusus yaitu pemetaan sungai sampai menghitung jeram yang dilewati, seperti halnya pengarungan di sungai lokasi lainnya seperti Sungai Cianten di Bogor atau Sungai Citarik di Sukabumi.
Selain jeram – jeram yang menantang di sepanjang perjalanan, ada juga potret kehidupan di pinggiran aliran sungai.
Masyarakat setempat terlihat masih mengandalkan sungai untuk mandi memancing hingga pertanian banyak terdapat di kiri-kanan sungai.
Pada Desember 2018 lalu, di sungai ini diadakan Kejuaraan Nasional Arung Jeram R6 yang merupakan Kejurnas ke-15 yang diselenggarakan oleh Federasi Arung Jeram Indonesi (FAJI).
Perlombaan arung jeram Kelas R6 ini dibagi menjadi 4 kelas, yaitu: Youth, Junior, Open dan Master.
12 Provinsi yang ambil bagian dalam ajang olahraga ini adalah Nanggroe Aceh Darussalam (NAD), Kalimantan Timur, Kalimantan Selatan, Nusa Tenggara Barat, Sumatera Barat, Jambi, DKI Jakarta, Banten, Jawa Barat, Jawa Tengah, Daerah Istimewa Yogyakarta, dan Jawa Timur.
bandung adventure, ciwulan, sungai ciwulan, tasik adventure, rafting tasik, arung jeram tasik, tasik outdoors
- Hits: 1593